Deskripsi Proyektor dan cara kerjanya
Di era yang sudah canggih seperti sekarang ini semakin banyak peralatan teknologi terbaru yang dapat membantu dalam meringankan pekerjaan sehari-hari. Sebagai contoh ialah Proyektor , salah satu peratalatan teknologi yang satu ini banyak digunakan oleh manusia terutama di perusahaan, universitas, sekolah dan tempat-tempat lainnya.
Apa itu Proyektor ?
Jadi, apa itu sebenarnya projector? Ini berarti proyektor (dalam bahasa Indonesia). Juga, menurut para pakar dan ahli sendiri, pengertian proyektor atau projector adalah perangkat yang dapat mengintegrasikan asal atau sumber cahaya, sistem optik, elektro dan display yang bertujuan untuk memproyeksikan gambar atau video ke layar atau dinding agar membuatnya terlihat lebih besar.
Bisa dikatakan, alat ini adalah alat untuk membantu menampilkan gambar, video dan berbagai macam data lainnya yang berasal dari perangkat elektronik seperti laptop atau personal komputer ke sebuah layar atau bagian datar lainnya seperti tembok.
Berdasarkan penggunaannya fungsi proyektor terbagi atas 3 :
1. Alat presentasi
Fungsi proyektor yang pertama adalah sebagai alat presentasi. Dalam memaparkan presentasi akan membuat penjelasan yang diberikan menjadi lebih mudah dan juga lebih atraktif.
Tampilan dari teks, gambar, animasi maupun video yang ada dalam presentasi dapat membuat para audiens lebih mengerti akan maksud dan isi yang diberikan dalam sebuah presentasi.
2. Media Informasi
Fungsi berikutnya yaitu adalah sebagai media informasi. Proyektor dapat menampilkan suatu objek atau data yang terdapat pada perangkat komputer dan membuatnya terlihat lebih besar. Oleh karena itu, hal ini membuat proyektor menjadi media informasi yang sangat efektif dan efesien.
3. Hiburan
Fungsi proyektor yang lainnya adalah sebagai media hiburan. Memiliki sebuah proyektor dalam rumah tentu dapat memberikan keuntungan dan kesenangan tersendiri dikarenakan fungsinya yang dapat digunakan sebagai alat home theater.
Misalnya sebagai contoh, untuk menonton video dalam ukuran yang jauh lebih besar layaknya di bioskop, kita dapat menggunakan proyektor sebagai media hiburan.
Cara Kerja Proyektor :
Seperti gambar Kami di atas, dimana cahaya dapat didapatkan dari 3 panel kaca yang terbagi dari 3 warna dasar seperti red (merah), green (hijau) dan blue (biru). Sebuah Proyektor bekerja berdasarkan prinsip pembiasan cahaya dimana panel liquid cyrstal display atau LCD (layar kristal cair) yang terdapat pada proyektor akan membentuk cahaya.
Panel-panel dalam proyektor tersusun dari tiganya panel yang terpisah dan pembiasan dari ketiga panel tersebut akan memancarkan cahaya dari proyektor. Semua cahaya melewati panel dan berpadu melalui prisma yang ada pada perangkat proyektor.
Kemudian kumpulan cahaya tadi dipancarkan ke layar proyeksi atau media pantul yang rata seperti layar atau dinding tembok, sehingga obyek yang ada dalam perangkat komputer bisa diproyeksikan dengan baik.
Kelebihan dan Kekurangan Proyektor :
A. Kelebihan Proyektor
- Ukuran Gambar yang Besar
Sebagian besar proyektor menghasilkan gambar yang memukau pada ukuran 90 hingga 120 diagonal, yang jauh lebih besar daripada yang bisa Anda dapatkan dengan TV layar datar.
Strategi implementasi teknologi informasi dan komunikasi dalam pembelajaran di sekolah pada saat ini sudah berlangsung dalam berbagai bentuk. Media pembelajaran adalah salah satu alat kebutuhan yang benar-benar mendukung proses pembelajaran. Media juga menjadi salah satu fasilitas bagi guru dalam mentransfer informasi dari guru kepada siswa. Salah satu media yang dapat secara efektif digunakan dalam pembelajaran adalah media LCD proyektor.
LCD proyektor adalah salah satu jenis proyektor yang digunakan untuk menampilkan video, gambar, atau data dari komputer pada sebuah layar atau sesuatu dengan permukaan datar seperti tembok. Teknologi LCD proyektor sangatlah membantu dalam proses pembelajaran karena memudahkan semua pihak, baik pengajar maupun siswa. Banyak manfaat dalam penggunaan LCD proyektor pada pembelajaran, yaitu memberikan pengalaman baru bagi siswa sehingga minat belajar makin tumbuh, penyampaian pesan akan lebih jelas, lebih efektif dan efisien, lebih ramah lingkungan, membiasakan siswa dengan teknologi, mengikuti standar pendidikan, dan dapat menumbuhkan sikap pro aktif siswa dalam belajar.
Bidang Ekonomi :
Perkembangan ilmu pengetahuan dan teknologi telah membawa perubahan yang sangat signifikan terhadap berbagai dimensi kehidupan manusia, baik dalam ekonomi, sosial, budaya maupun pendidikan. contoh, penggunaan proyektor sebagai medium webinar di tengah pandemi meningkat dan memberikan kontribusi pada penjualan. Secara ekonomi proyektor memberikan pengaruh terhadap masyrakat, pada saat proyektor belum ditemukan seminar seminar pun bahkan masih menggunakan papan tulis dan spidol yang akan dihabiskan setiap seminar diselenggarakan, jadi membutuhkan spidol spidol baru untuk seminar yang akan datang. Setelah adanya proyektor acara acara seperti seminar bisa menggunakan satu proyektor yang bisa digunakan selamanya dan jauh lebih hemat walaupun memang sifatnya jangka panjang. Banyak media yang bisa digunakan oleh guru dalam menyampaikan materi pelajaran yakni salah satunya adalah media proyektor LCD yakni sebuah alat proyeksi yang mampu menampilkan unsur-unsur media seperti gambar, teks, video, animasi, video baik secara terpisah maupun gabungan diantara unsur-unsur media tersebut dan dapat dikoneksikan dengan perangkat elektronika lainnya yang digunakan guru untuk media presentasi yang bersifat menyalurkan pesan dan dapat merangsang pikiran, perasaan, dan kemauan siswa sehingga dapat menolong terjadinya proses belajar pada dirinya.
Sumber :
https://rifqimulyawan.com/blog/pengertian-proyektor/
https://friscayuliansari.wordpress.com/2015/01/15/implementasi-lcd-proyektor-dalam-pembelajaran-di-sekolah/
Comments
Post a Comment